AGUN GUNANJAR : “KPK HARUS TETAP BERJALAN SESUAI MANDAT KONSTITUSI”
https://www.pangandarannews.com/2017/08/agun-gunanjar-kpk-harus-tetap-berjalan.html
PANGANDARAN-Reses DPR RI, Drs. Agun Gunandjar Sudarsa, Bclp, Msi di Kabupaten Pangandaran, bertempat di kantor DPD Golkar (3/8) yang dihadiri Ketua DPD Golkar Kabupaten Pangandaran, M. Taufiq, Dewan Pertimbangan Partai Golkar, H. Adang Hadari, pengurus DPD, seluruh kader serta simpatisan partai.
Dalam sambutannya Agun yang juga ketua pansus angket KPK di DPR RI ini memaparkan tujuan dibentuknya pansus angket KPK terkait masalah korupsi KTP elektronik semata-mata untuk menguatkan kelembagaan KPK itu sendiri sebagai institusi pemberantasan korupsi di negeri ini.
Menurutnya, dalam proses yang dilakukan pansus, bagaimana bisa menentukan target jika penyelidikan sendiri tidak dijalankan.
“Jadi kalau penyelidikan hasilnya A, rekomendasinya juga ya harus A,” jelas Agun. (3/8)
Pansus berharap, lanjut Agun, KPK harus bisa selalu transparan, sesuai mekanisme dan SOP dalam melaksanakan tugasnya. Lembaga itu juga harus mendengar koreksi dari masyarakat karena KPK itu bukan berarti tidak bisa dikoreksi dan kebal dari kritik.
Sebenarnya, masih kata Agun, pembuktian itu tidak sulit, karena setiap pemeriksaan baik kepada saksi maupun tersangka sesuai SOP KPK selalu di rekam, baik suara maupun gambar dan semuanya tertuang dalam BAP yang tentu saja diparaf pada halaman demi halaman.
“Dan halaman terakhirnya ditandatangani oleh terperiksa", tegasnya.
Lebih jauh politisi partai berlambang pohon beringin ini mengatakan, ia sengaja memberi kesempatan pada masyarakat yang hadir dalam acara resesnya ini untuk melihat langsung video rekaman-rekaman perjalanan pansus agar bisa mengetahui lebih detail kerja pansus selama ini.
“Dan selanjutnya ini bisa dijadikan bahan untuk klarifikasi karena itu fakta teman-teman saksi yang siap dikomfrontir", imbuhnya.
Agun juga mengatakan, semua sepakat menginginkan agar KPK tetap ada, berjalan dalam koridor hukum, koridor demokrasi, dalam koridor hak-hak asasi yang semuanya didasarkan mandat konstitusi.
Khusus untuk seluruh kader partai golkar Pangandaran Agun pun berharap agar tetap solid agar golkar tetap menjadi partai yang didukung rakyat.
“Dan untuk permasalahan yang sedang terjadi saat ini pada Ketua golkar, Setya Novanto, mari kita sama-sama doa’kan semoga dapat solusi terbaik. “pungkasnya. (AGE)
Dalam sambutannya Agun yang juga ketua pansus angket KPK di DPR RI ini memaparkan tujuan dibentuknya pansus angket KPK terkait masalah korupsi KTP elektronik semata-mata untuk menguatkan kelembagaan KPK itu sendiri sebagai institusi pemberantasan korupsi di negeri ini.
Menurutnya, dalam proses yang dilakukan pansus, bagaimana bisa menentukan target jika penyelidikan sendiri tidak dijalankan.
“Jadi kalau penyelidikan hasilnya A, rekomendasinya juga ya harus A,” jelas Agun. (3/8)
Pansus berharap, lanjut Agun, KPK harus bisa selalu transparan, sesuai mekanisme dan SOP dalam melaksanakan tugasnya. Lembaga itu juga harus mendengar koreksi dari masyarakat karena KPK itu bukan berarti tidak bisa dikoreksi dan kebal dari kritik.
Sebenarnya, masih kata Agun, pembuktian itu tidak sulit, karena setiap pemeriksaan baik kepada saksi maupun tersangka sesuai SOP KPK selalu di rekam, baik suara maupun gambar dan semuanya tertuang dalam BAP yang tentu saja diparaf pada halaman demi halaman.
“Dan halaman terakhirnya ditandatangani oleh terperiksa", tegasnya.
Lebih jauh politisi partai berlambang pohon beringin ini mengatakan, ia sengaja memberi kesempatan pada masyarakat yang hadir dalam acara resesnya ini untuk melihat langsung video rekaman-rekaman perjalanan pansus agar bisa mengetahui lebih detail kerja pansus selama ini.
“Dan selanjutnya ini bisa dijadikan bahan untuk klarifikasi karena itu fakta teman-teman saksi yang siap dikomfrontir", imbuhnya.
Agun juga mengatakan, semua sepakat menginginkan agar KPK tetap ada, berjalan dalam koridor hukum, koridor demokrasi, dalam koridor hak-hak asasi yang semuanya didasarkan mandat konstitusi.
Khusus untuk seluruh kader partai golkar Pangandaran Agun pun berharap agar tetap solid agar golkar tetap menjadi partai yang didukung rakyat.
“Dan untuk permasalahan yang sedang terjadi saat ini pada Ketua golkar, Setya Novanto, mari kita sama-sama doa’kan semoga dapat solusi terbaik. “pungkasnya. (AGE)