30 ANGGOTA DAN PENGURUS KNPI MANGUNJAYA PERIODE 2018-2021, DILANTIK

MANGUNJAYA-Sebanyak 30 orang pengurus dan anggota Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Mangunjaya Kabupaten Pangandaran untuk masa bakti 2018-2021 baru-baru ini dilantik ketua KNPI Kabupaten Pangandaran, Solehudin, SIP,  bertempat di aula Kecamatan Mangunjaya.(12/9)

Ketua DPD KNPI Kecamatan Mangunjaya terpilih, Toni Andrian S.Pd, dalam sambutannya menyampaikan, mengemban jabatan sebenarnya merupakan suatu musibah, karena harus bisa amanah serta mengemban tugas yang tidak ringan membawa nama besar organisasi untuk tetap menghasilkan dan berkontribusi nyata.

Masih kata Toni, Bung Karno pernah meminta 10 pemuda untuk mengguncang dunia, tapi hari ini ia memiliki tidak kurang dari 30 orang pemuda dari berbagai latar belakang organisasi dan disiplin ilmu, harus bisa mewarnai kepemudaan di Mangunjaya.

“Pemuda merupakan sumberdaya yang sangat besar, alangkah memalukan jika kita tidak mampu melakukan perubahan, khususnya generasi muda yang ada di angunjaya. “kata Toni.

Sementara dalam sambutannya, ketua KNPI Kabupaten Pangandaran, Solehudin SIP, mengatakan, pekerjaan rumah atau PR untuk KNPI sudah menumpuk, khususnya dalam ruang lingkup kepemudaan yang harus diselesaikan selama tiga tahun ke depan dalam periode kepengurusan ini.

“Beberapa agenda, seperti penguatan akidah generasi muda jaman millennial, pengurangan angka pengangguran, pemutusan rantai peredaran narkoba dan masalah pergaulan bebas menjadi prioritas utama kami,” kata Solehudin.

Ia menambahkan, seharusnya pemuda bisa proaktif dalam pembangunan, baik pebangunan fisik atau pun dalam rangka peningkatan ekonomi masyarakat serta gtidak selalu mengandalkan anggaran pemerintah saja.

“Pemuda KNPI dituntut harus kreatif dan inovatif untuk memberikan berbagai gagasan dan melakukan berbagai terobosan untuk membuka lapangan kerja baru serta selalu menjalin sinergitas dengan pemerintah dalam mewujudkan program Kabupaten Pangandaran menjadi tujuan wisata yang mendunia. Tegasnya. (Tn)

Related

berita 677932133080247387

Posting Komentar

emo-but-icon

item