SITU CIBEUREUM BANTARKALONG JADI OBYEK WISATA PAFORIT REMAJA

TASIK NEWS-Obyek wisata Situ Cibeureum di Desa Simpang Kecamatan Bantarkalong Kabupaten Tasikmalaya kini menjadi tujuan wisata tempat bermain remaja. Karena selain pemandangannya yang indah, Situ Cibeureum pun merupakan lokasi tujuan wisata yang murah sehingga bisa disukai semua kalangan.

Rata-rata remaja yang datang kesana memanfaakan keindahan alam Situ Cibeureum untuk berswapoto (selfy).

Seperti dikatakan Kepala Desa Simpang, Ade Gatot, pengunjung yang datang didominasi para remaja dari Kota Tasikmalaya dan Ciamis.

Biasanya sekitar jam 4 sore, kata Ade, di jembatan yang ada disana banyak remaja sekedar duduk-duduk sambil menikmati pemandangan air dan hijau hutan.

“Mudah-mudahan ke depannya Situ Cibeureum bisa menjadi asset wisata desa yang mampu dikembangkan untuk menunjang perekonomian. “pungkasnya. (13/11)
-ANWAR WALUYO-
             

Related

TASIK NEWS 6662598492692175590

Posting Komentar

emo-but-icon

item