UNJUK RASA APMPGW WARNAI PELANTIKAN 40 ANGGOTA DPRD PANGANDARAN

PARIGI-Acara pelantikan serta pengambilan sumpah dan janji anggota DPRD Kabupaten Pangandaran periode 2019-2024 hasil pemilu legislatif tahun 2018 lalu berlangsung digelar di Gedung Rapat Paripurna DPRD Pangandaran.(5/8)

Saat usai acara pelantikan ke 40 anggota DPRD tersebut, nampak di luar gedung sekelompok massa yang mengatasnamakan Aliansi Pemuda dan Masyarakat Pangandaran Goverment Watch (APMPGW), menggelar unjuk rasa.

Dalam orasinya, koordinator aksi unujuk rasa, Dudung Nurkhotim Sai’id, menyampaikan, agar seluruh anggota DPRD Pangandaran yang baru dilantik bisa melaksanakan janji-janjinya saat  kampanye beberapa waktu lalu.

“Kami menuntut seluruh anggota DPRD yang sekarang dilantik bisa bekerja secara maksimal untuk keentingan rakyat,” tegas Dudung.

Para waki rakyat ini, masih kata Dudung, harus berani menolak segala bentuk intervensi dari pihak  mana pun serta bekerja untuk kepentingan umum dengan tidak mementingkan kepentingan pribadi, kelompok dan golongan, karena seluruh masyarakat berharap melalui anggota DPRD bisa menyampaikan aspirasa terkait pembangunan di Kabupaten Pangandaran.

“Sebagai bukti keseriusan kami terkait tuntutan ini, seluruh anggota DPRD kami tuntut agar menandatangani fakta integritas,” tegasnya.

Sementara Pimpinan Sementara DPRD Pangandaran, Asep Noordin dan M. Taufiq, saat menemui peserta aksi menyampaikan apresiasinya serta menyampaikan, aksi ini pentig dalam rangka mengawal kemajuan Pangandaran ke depan.

 “Sebenarnya semangat dan keinginan anda sama dengan kami, karena memang seluruh anggota DPRD harus bekerja sesuai tugas pokok dan fungsinya,” katanya.

Setelah beberapa perwakilan aksi melakukan negosiasi yang disusul penandatanganan  beberapa anggota DPRD Pangandaran pada fakta integritas yang tertera dalam bentangan spanduk, masa aksi akhirnya membubarkan diri. (PNews)

,

Related

Jendela Parlemen 6329354294158774831

Posting Komentar

emo-but-icon

item