PERINGATI HARI JADI KE 6 DAN EVALUASI PILKADA SERENTAK 2020 KPU PANGANDARAN GELAR BAKTI SOSIAL
PANGANDARANNEWS.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pangandaran hari ini menggelar bakti sosial dalam rangka evaluasi pilkada serentak bersama stakeholder bertempat di blok Lojok budak Desa Dusun Banjarsari Desa Selasari Kecamatan Parigi.(29/03)
Menurut Ketua KPU Pangandaran, Muhtadin, evaluasi ini digelar berdasarkan peraturan KPU nomor 5 tahun 2020 perubahan ke tiga atas KPU nomor 15 tahun 2020 tentang tahapan program dan jadwal pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati tahun 2020.
“Kini Pilkada sudah selesai mari kita dijadikan wahana pembelajaran politik supaya semakin dewasa, “ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut Muhtadin juga tidak lupa memberikan apresiasi pada insan pers yang bertugas di Pilkada serentak Kabupaten Pangandaran tahun 2020, karena, menurutnya peran media sangat penting untuk memberikan informasi kepada masyarakat, seperti saat suhu politik memanas maka salah satu tugas media pemberi informasi yang bisa dipercaya serta memberikan ketenangan pada masyarakat .
“Kenapa hari ini kami juga menghadirkan media, karena ia mempunyai peran penting dan menjadi mitra KPU khususnya dalam sosialisasi kepada masyarakat, “imbuhnya.
Masih di tempat yang sama, selain mengucapkan selamat hari jadi KPU yang ke 6, Kepala Desa Selasari Udin Tugaswara dalam sambutannya berharap kerjasama dalam menjaga Gesmen area (hutan penyangga) lojok budak Gunung Porang menjadi tanggung jawab semua untuk menjaganya bukan hanya petugas jaga leuweung tuturnya.
Kita harus bersama-sama untuk tetap menjaga kelestarian hutan sekitar kita, “ucapnya. (PNews)