PEMKAB PANGANDARAN BATALKAN RENCANA NAIKAN HARGA TIKET MASUK OBJEK WISATA

Bupati Pangandaran: “Pedagang yang belum divaksin tidak boleh jualan di lokasi wsiata

PANGANDARANNEWS.COM – Rencana untuk menaikan harga tiket masuk obyek wisata akhirnya dibatalkan Pemkab Pangandran, pembatalan tersebut setelah Bupati Pangandran H Jeje Wiradinata menghadiri rapat tindaklanjut instruksi Mendagri tentang PPKM Level 4,2,3 di Jawa-Bali dengan para pelaku usaha wisata di Hotel Pantai Indah. (1/9)

Menurut Bupati, semula rencana menaikan harga tiket ini merupakan salahsatu upaya agar tidak terjadi lonjakan saat objek wisata di Pangandaran dibuka, namun walau rencana ini batal wisatawan tetap harus mematuhi aturan yang diterapkan seperti mematuhi protokol kesehatan dan lainnya selama berada di kawasan wisata.

"Besok hari jumat tanggal 3 september 2021 seluruh objek wisata yang ada di Kabupaten Pangandaran akan dibuka kembali, “jelas bupati.

Namun, menurut bupati, pembukaan objek wisata ini masih bersyarat, diantaranya hanya dibuka sebanyak 25 persen dari daya tampung wisatawan, hotel dan restoran pun dibatasi maksimal hanya 50 persen dan semua ini akan dilakukan secara bertahap.

Bupati Pangandaran, H Jeje Wiradinata
Bupati menambahkan, tapi rencana untuk menaikan harga tiket masuk dibatalkan dan masih berlaku harga normal.

Lebih jauh bupati menyampikan, ada beberapa sarat yang harus dipatuhi para pelaku wisata dan wisatawan, antara lain  melaksanakan protokol kesehatan 3M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, baik pelaku usaha sudah melakukan vaksinasi dosis pertama dan kedua. Untuk wisatawan diharuskan membawa kartu vaksinasi dan  jika tidak membawa kartu vaksin, wisatawan bisa menunjukkan bukti telah melaksanakan vaksinasi dengan memperlihatkan sertifikat vaksinasi.

Jika pelaku wisata terbukti 10 persen tidak menaati prokes, maka, kata bupati, obyek wisata pun akan ditutup kembali, dan bagi yang tidak mau divaksin dan tidak menaati prokes jangan berharap bisa jualan di di lokasi wisata.

“Ini semua bertujuan untuk melindungi masyarakat dan mengakhiri pandemi,” tegasnya. (PNews)


Related

berita 1192980359998046674

Posting Komentar

emo-but-icon

item