WAKIL BUPATI PANGANDARAN :”MAHASISWA STITNU AL FARABI HARUS BISA MEMBERIKAN MANFAAT TERHADAP SESAMA”

PANGANDARANNEWS.COM - Salah satu visi dan misi Pemerintah Kabupaten Pangandaran, bagaimana memberikan akses terhadap lulusan SLTA untuk dapat melanjutkan ke perguruan tinggi, sehingga Pemkab Pangandaran pun tentu akan membantu baik dari sisi sarana dan prasarana maupun finansial bagi mahasiswa yang memang memerlukan bantuan.

Demikian disampaikn Wakil Bupati Pangandaran H UjangEndin Indrawan saat menghadiri acara Program Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus (PROSPEK) Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Nahdalatul Ulama (STITNU) Al Farabi Pangandaran dengan mengangkat tema "Membentuk Mahasiswa Berkarakter Religius, Kompetitif, Kolaborasi dan Unggul", bertempat di Aula STITNU Al Farabi yang beralamat di Desa Karangbenda, Kecamatan Parigi.(08/09)

Menurut wabup ia merasa bangga dan bahagia serta mengapresiasi berjalannya proses perkuliahan di STITNU Al Farabi Pangandaran ini, karena perguruan tinggi ini merupakan satu-satunya yang dimiliki oleh warga asli Pangandaran yang melekat dengan nuansa NUnya dan tentu  ini harus dikembangkan.

Salah satu cara menghindar dari kemiskinan, kata wabup adalah dengan pendikan, dan  ilmu menjadi sesuatu hal sangat penting karena buah dari pada ilmu adalah amal shaleh.

“Dan sebaik-baiknya manusia adalah yang memberikan manfaat bagi orang lain, “kata wabup.

Wabup menambahkan, dengan ilmu saja tidak cukup harus  ada kepandaian dan kecerdasan, juga kecerdasan dan ilmu saja tidak cukup untuk tapi ia juga harus bisa memberikan manfaat terhadap  sesama dan yang paling utama adalah kerja keras serta kemauan.

Artinya, imbuh wabup, saat mencari ilmu  di STITNU Al Farabi harus punya tujuan, bagai mana kedepannya bisa mempertahankan hidup baik untuk diri sendiri maupun keluarga serta lingkungan.

“Jika tidak ada kemampuan dan kerja keras maka kecerdasan tidak akan jadi apa apa, disitu ada kemauan disitu ada jalan, ‘kata wabup lagi.

Mahasiswa dengan berlandaskan keislaman harus bisa beda dengan mahasiswa lainnya serta  mempunyai karakter tersendiri, wabup juga berharap seluruh mahasiswa STITNU Al Farabi  harus hafidz qur'an.

“Mahasiswa STITNU Al Farabi juga harus bisa bersaing dan mampu bekerja sama baik dengan mahasiswa lainnya ataupun dengan masyarakat serta  harus menjadi mahasiswa yang unggul baik dari ilmu agama maupun ilmu umum, “ucap wabup.

Sementara dalam Sambutannya, Ketua STITNU Al Farabi Pangandaran, Asep Saepurrohman menyampaikan, ospek kali ini merupakan ospek ke VII, dan tahun ini STITNU Al Farabi  akan melaksanakan wisuda yang Ke-III.

Alhamdulillah di angkatan ke-IV dan seterusnya ada sekitar 100 sampai 200 lebih Mahasiswa, “terang asep.

Atas nama lembaga, Asep juga mengusapkan terimakasih ayas dukungan Pemakab Pangandaran sehingga ke depan  STITNU Al Farabi bisa menjadi perguruan terbaik di Provinsi Jawa Barat. 


Kami berharap seluruh mahasiswa bisa mengikutinya pendidikan dengan baik sehingga bisa selesai sampai wisuda,  dan bisa mendapatkan ilmu yang bermanfaat, “ujar Asep. (YUSUPSIDIK)


Related

berita 3239901167723063571

Posting Komentar

emo-but-icon

item