PGRI KABUPATEN PANGANDARAN BERIKAN BANTUAN PADA KELUARGA KORBAN KEBAKARAN DI CIMERAK

PANGANDARANNEWS.COM – Ketu PGRI Kabupaten Pangandaran Dodi Djubardi.SPd bersama Kasi SMP Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, pengurus PGRI Kabupaten, Korwil Pendidikan Cimerak, Pengawas TK/SD  dan jajaran PGRI Kecamatan Cimerak siang tadi mendatangi rumah Deri siswa kelas IV SDN 4 Kertaharja Kecamatan Cimerak yang rumah keluartanya  mengalami musibah kebakaran beberapa hari lalu.

Ketu PGRI Kabupaten Pangandaran Dodi Djubardi.SPd menuturkan, maksud kedatangannya untuk memberikan sumbangan dari  seluruh warga PGRI. 

“Setelah mengetahui kejadian kebakaran yang menimpa keluarga Deri, kami pun merasa terketuk untuk memberi bantuan dan mudah-mudahan bantuan kami ini bisa sedikit meringankan beban keluarga Deri, “ungkap Dodi.(15/10)

Usai menerima bantuan orangtua Deri pun mengucapkan terimakasih kepada  PGRI dan pihak lainnya yang telah peduli atas musibah yang dialamainya.

”Terimakasih kepada semuanya dan bantuan ini akan kami gunakan untuk membangun kembali tempat tinggal kami juga perlengkapan sekolah Deri, “ungkap ayah Deri, Saepudin.

Seperti  diketahui rumah berukuran 4x4 meter tempat tinggal orangtua Deri dan kedua adiknya di Dusun Purwasari Rt.31 Rw.12 Desa Kertaharja Kecamatan Cimerak Kabupaten Pangandaran kemarin (14/10) ludes akibat dilalap si jago merah dan hanya menyisakan puing-puing saja. Menurut beberapa saksi warga sekitar, kebakaran tersebut terjadi sangat cepat dan api bermula dari ruangan tengah dan  diduga akibat  konseleting listrik. Karena banguna rumah dari material yang mudah terbakar sehingga api semakin membesar dan mengakibatkan bangunan rumah pun rata dengan tana. Dan masih keteranga beberapa warga, saat kejadian pemilik rumah dan ketiga anaknya sedang tidak di rumahnya. (RASIMUN)

















Related

berita 5416411056652697154

Posting Komentar

emo-but-icon

item