PULUHAN PERANGKAT DESA SE- KECAMATAN BANTARKALONG IKUTI CAPACITY BUILDING

PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS -  Puluhan perangkat desa se-Kecamatan Bantarkalong Kabupaten Tasikmalaya selama 2 hari (10-11 desember 2021) mengikuti capacity building dalam rangka peningkatan kemampuan penyusunan perencanaan desa yang di gelar di sebuah hotel di kawasan wisata Pantai Pangandaran.(11/12)

Dalam sambutannya Camat Bantarkalong H Dodo Ilyas S Sos menyampaikan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya penguatan kemampuan perangkat desa dalam penyusunan perencanaan sejumlah program pembangunan sekaligus kemampuan administrasi dan penguatan kinerja perangkat dalam melaksanakan tugasnya sesuai SOP.

Dodo mengatakan, dalam kegiatan ini diikuti puluhan  perangkat dari 8 desa yang masing-masing desa mengirimkan 4 orang, terdiri dari Kepala desa, Sekretaris Desa, Kasi Perencanaan dan bendahara desa. 

“Panitia juga menghadirkan pemateri dan  narasumber yang kompeten sesuai dengan target kegiatan, sehingga diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat mendorong peningkatan kapasitas dan kinerja perangkat desa, “kata Dodo. (ANWARWALUYO)


Related

TASIK NEWS 202876712327313734

Posting Komentar

emo-but-icon

item