Dari Rumahnya, Seorang Pengrajin Kayu Asal Padaherang Hasilkan Cuan Puluhan Juta
PANGANDARANNEWS.COM - Saking, seorang pengrajin kayu di Rt 05/02 Dusun Nagrak Desa Karangsari Kecamatan Padaherang Kabupaten Pangandaran, dari produksi yang dikerjakan di rumahnya bisa menghasilkan omzet puluhan juta rupiah dalam waktu satu minggu.
Ia yang mengawali usahanya sejak tahun 1993 mangaku sebelumnya pernah merantau ke kepulaun Mentawai Provinsi Sumatera Barat untuk mencari modal serta untuk membeli peralatan mesin kayu, hinggae, dan stelah berhasil mengumpulkan modal ia pun pulang ke kampung halamannya membuka usaha sendiri hingga usahanya ini dibanjiri pesanan.
Dari produk kayu yang dihasilkannya ini menurut Saking membandrol mulai dari harga Rp 14 juta untuk per-rumah hingga senilai Rp 50 juta.
"Harga ini m tergantung jenis dan kualitas kayu yang dipesan konsumen, "jelasnya pada PNews, saat ditemui di bengkel kerjanya.(08/02)
Dengan dibantu tiga orang karyawan, dan dari hasil produksinya ini, kata Saking, sudah menyebar ke beberapa wilayah di Pangandaran bahkan sampai keluar provinsi.
Saking mengatakan, untuk daerah sekitat tempat tinggalnya sudah hampir semua memakai jasanya.
"Tak hanya di Pangndaran saja, saya juga memasarkan produk saya ini ke Subang, Bandung dan kota lainnya, "imbuhnya.
Jenis pesanan konsumen sangat bervariasi, mulai jendela, kusen, pintu dan lain-lain yang terpenting menurutnya berbahan kayu. Dan sekarang yang lagi ramai, konsumen memilih dari kayu laban.
"Selain waktu pekerjaan tepat waktu saya juga selalu mengutamakan kualitas, itu yang membuat konsumen puas menggunakan produk saya, "ucanya. (bill)