LPPTKA Cipaku Wisuda 182 Santriawan/Santriwati TKA dan TPA


PANGANDARANNEWS/CIMISNEWS
- Bertempat di gedung Islmic Center (IC) Kecamatan Cipaku, Lembaga Pengembangan  dan Pembinaan Taman Kanak-kanak Al-Qur'an (LPPTKA) dan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) menggelar acara wisuda untuk 182 Santriawan/Santriwatil pada jenjang pendidikan TKA dan TPA tahun ajaran 2022/2023 se- Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis Jawa Barat. (08/07)

Hadir dalam acara tersebut  Sekda Kabupaten Ciamis, LPPTKA, LPP Ekob, Forkopincam, Para Kepala Unit dan seluruh orang tua santri.


Ketua Koordinator Arif Rahman, S. Ag, yang didampingi ketua pelaksana Agus Setiawan, S.Pd beserta sekretaris Mirwan Taufiq, kepada sejumlah awak media mengatakan, dari 182 Santriawan/ti se-Kecamatan Cipaku, diantaranya dari jenjang TKA 58 orang dan jenjang TPA 124 orang.

"LPPTKA ini berada dibawah naungan  organisasi BKPRMI," terang Arif.

Arif mengatakan, tujuannya kegiatan ini agar tidak boleh meninggalkan generasi yang lemah tetapi lembaga harus menyiapkan generasi yang kuat baik secara aqidah, agama, fisik, mental dan ekonomi, sehingga menjadi aset bagi negara dan bangsa.

"Para santri ini sebelumnya telah melaksanakan Munakosah di tiap lembaga atau desa oleh tim Munakis dari tingkat kabupaten bulan Mei lalu," terang Arif.


Kurikulum yang digunakan untuk tahun 2020 kedepan, kata Arif, akan lebih meningkat dibanding tahun sebelumnya. Jika sekarang baru 20 persen maka kedepannya diharapkan bisa 100 persen, sehingga anak akan memahami bacaan shalat.

"Saya berharap, karena sudah ada 45 unit yang sudah bergabung di LPPTKA dan baru 26 unit yang mengikuti Monakosah, ke depannya semua unit yang ada bisa berperan aktif dalam mengembangkan pendidikan Al-Qur'an ini," pungkasnya.

(kontributor Ciamis-hendaya)

Related

TASIK NEWS 5294110484287594053

Posting Komentar

emo-but-icon

item