Dede Muharam Sebut, Program Kacamata Gratis Dan Sembako Murah Sudah Jadi Kegiatan Rutin PKS


PANGANDARANNEWS.COM/TASIKNEWS
– Anggota DPRD Kota Tasikmalaya dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Dede Muharam bersama calon legislatif (caleg) DPRD Kabupaten Tasikmalaya dari PKS untuk Daerah Pemilihan (dapil) 4 Jalaludin Malikmenggelar kegiatan bakti sosial pemeriksaan mata gratis pemberian kaca mata gratis serta penyaluran sembako murah dengan harga Rp11.550 di Kecamatan Argasari.(06/01-24)

saat wawancara dengan awak media usai kegiatan, Dede Muharam yang sudah dua periode duduk di kursi DPRD Kota Tasikmalaya mengatakan, bakti sosial ini ini merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan PKS dan bukan karena hanya saat menjelang Pemilu saja.

“Mudah-mudahan kegiatan kami ini sedikit bisa meringankan beban terutama masyarakat yang membutuhkan,” ungkapnya.

Sebetulnya kegiatan dengan slogan PKS Bangras ini, kata Dede, merupakan permintaan masyarakat satu bulan lalu, namun baru saat ini bisa dilaksanakan.

Dan kenapa untuk sembako tidak dibagikan secara gratis, karena menurutnya ia ingin mengedukasi masyarakat bahwa PKS tidak membiasakan untuk membagikan sembako gratis tapi membiasakan pada masyarakat bisa membeli murah karena kebetulan program ini merupakan kegiatan berkelanjutan dan bukan hari ini saja atau hanya menjelang Pemilu saja.

Dede yang saat ini mencalonkan diri di DPRD Provinsi Jawa Barat ini menyebut, pemberian sembako murah ini akan rutin setip minggu, sementara untuk pembagian kaca mata gratis akan disesuaian dengan permintaan masyarakat yang masih membutuhkan.

“Dan lokasi pelaksanakan dari daerah satu ke daerah lainnya,” terang Dede.

Ditemui secara terpisah menurut anggota Paswascam Argasari Septian Maula menyampaikan, saat melakukan pengawasan dalam kegiatan tersebut pihaknya tidak menemukan adanya pelanggaran.

“Pasalnya karena pembagian kacamata dan sembako gratis itu sudah menjadi program anggota DPRD dari Fraksi PKS, artinya kegiatan tersebut bukan mengatasnamakan caleg,” jelasnya.(anwarwaluyo)


Related

TASIK NEWS 2318610909528536858

Posting Komentar

emo-but-icon

item