3 Unit Mobil Dan Warung Di Terminal Pangandaran Rusak Berat Tertimpa Dahan Pohon Kenari

PANGANDARANNEWS.COM - Sebuah pohon kenari yang tumbuh di sekitar Terminal Pangandaran tadi pagi roboh menimpa tiga unit mobil dan tiga warung, sehingga menimbulkan kerugian materi.(22/07)

Menurut salah seorang pedagang, Ali Sahidin (40), kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 08 : 30 pagi sat tiga unit mobil berjenis Mobilio, Calya dan juga Agya terparkir didepan sebuah warung makan, beruntung saat kejadian tidak ada seorangpun berada di dalam mobil atau kios tersebut.

Awalnya Ali mendengar suara dentuman yang cukup keras yang kira suara tersebut berasal  dari suara tabrakan, ternyata  setelah Ali keluar warung terlihat ranting dan dahan pohon sudah menimpa tiga mobil dan juga warung disampingnya.

"Warga pun saat itu langsung melaporkan kejadian ini ke pihak pengelola terminal," ungkap Ali.

Usai menerima laporan, masih kata Ali, pihak pengelola terminal pun langsung berkoordonasi dengan pihak tagana, kepolisian, TNI dan juga PLN.

"Dahan pohon yang menimpa mobil dan warung pun langsung dievakuasi dengan cara dipotong menjadi beberapa bagian," terang Ali.

Sementara warga dan petugas gabungan, memarkirkan ketiga mobil nahas dengan kondisi kaca depan pecah tersebut pun ke tempat yang lebih aman 

Saat diwawancara, Ketua Tagana Kabupaten Pangandaran Nana Suryana mengatakan, kondisi pohon kenari tersebut memang sudah lapuk. 

Nana mengatakan, sebenarnya pohon yang sudah berusia tua di Pangandaran itu banyak, sehingga perlu ada tim khusus yang merawatnya.

Adapun pohon-pohon yang berada di taman, menurutnya, pemeliharaanya dilakukan oleh Dinas Lingkungan Hidup dan yang berada di pasar oleh Diskoperindag.

"Namun untuk pohon-pohon yang ada di samping jalan, belum ada yang mengurusnya," jelanya.

Padahal, kata Nana, ketinggian pohon tua itu bisa mencapai belasan hingga puluhan meter sehingga dianggap cukup berbahaya.

Sementara saat diminta tanggapannya Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Pangandaran Dedi Surachman mengatakan, pihaknya hanya melakukan pemeliharaan di taman saja seperti di Paamprokan, taman Parigi, Pangandaran Sunset dan taman lainya.

"Sementara untuk pemeliharaan pohon yang ada di tepi jalan umum saya kurang tahu, tapi kalau yang ada di terminal mungkin Dishub Pemprov Jawa Barat," terangnya.(hiek)

Related

berita 4896339773587937812

Posting Komentar

emo-but-icon

item